Kamis, 24 Maret 2011

CAR FREE DAY SEMARANG

Lanjut lagi ke edisi ke 4..
Dari pada bengong gak jelas di kelas, mending lanjut aja nulis Blog…..
He3….:D
*nb: jangan ditiru, sangat-sangat salah.


 
 CAR FREE DAY
Untuk kali ni saya akan mencoba menampilkan sesuatu yang baru yang berada di Semarang. Antara lain yaitu CAR FREE DAY
suasana pengendara sepeda di jl.Pemuda
 
seorang anak kecil sudah diajarkan pentingnya Car Free Day
*good job; *"mama, q mau naek sepeda lagi"

Seperti yang kita ketahui bahwa Semarang merupakan salah-satu kota yang menyumbang polusi di Indonesia. Untuk merespon hal tersebut, maka di adakanlah CAR FREE DAY. Seperti yang kIta ketahui bahwa CAR FREE DAY dapat mengurangi tingkat polusi sampai 2%setahun.
untuk itu pada Car Free Day semua kendaraan dilarang
*sini-sini mas, parkir sini

Saya dan teman-teman ( Mita, Kristo, Mario, dan Rudi) berangkat dari rumah ±06.00 wib dan kami bertemu di videotron di jl.Pemuda (di depan kantor Telkom). Sesampainya di situ kami beristirahat dan melihat-lihat, ternyata banyak juga lho yang kesana…
"KOMSELIS"  yang berkumpul di depan kantor Telkom

temen-temen dari FIXIE juga hadir di Car Free Day

para penggemar binatang juga membawa peliharaannya

Di sana teman-teman bisa melihat berbagai macam orang dengan berbagai kegiatan yang mereka kerjakan. Ada b eberapa orang yang sedang berjualan dan tempat tersebut lebih ke arah pasar Tiban, karena pasar tersebut hanya ada pada saat ada Car Free Day  dan juga ada pada saat-saat tertentu jika ada event-event.
pasar "Tiban"  terletak bersebelahan dengan Gedung DPRD

Di sana kami tidak berjalan-jalan untuk mengurangi Lemak di tubuh kami malah menambah lemak, gimana gak nambah lemak coba, baru datang kita dah beli leker, sate kere, cimol, tahu genjrot, dan minum-minum. Oya, sebelum lupa, kami semua naek sepeda lhoo…….ada 4 sepeda fereral dan 1 sepeda lipat.
salah satu perkumpulan sepeda

sepeda Kebo

Di sana temen-temen bisa melihat sepeda kebo atau sepeda kuno, ada juga sepeda lipat (modern sepeda), dan ada juga yang baru saya lihat yaitu modern enggrang. Dan menurut saya aneh yaitu enggrang modern yang terbuat dari bahan fiber yang ringan tapi tetap kokoh untuk menahan beban sampai 150kg.
 gak tau nama alatnya, tp fungsinya ky enggrang

Selain itu saya juga melihat sesuatu yang saya anggap baru yaitu Polisi yang menggunakan Sepeda (agak katrrok y..he3). Menurut Polisi setempat, kegunaan sepeda tersebut untuk mengamankan pengguna Car Free Day . menurut Polisi tersebut untuk mengamankan Car Free Day  kepolisian Semarang memiliki 9 sepeda untuk mengamankan Car Free Day  dari jl.pemuda sampai ke jl.pandanaran.

 polisi Semarang juga menghormati Car Free Day

Kami disana bersendagurau dan menghanyal sesuatu yang aneh. Setelah agak siang sekitar jam 09.00 wib kami semua pindah ke taman KB dan disana kami melihat berbagai macam kegiatan. Ada yang sedang bermain-main dengan anak, ada yang sedang maen pistol-pistolan dari tongkat, dan ada yang maen gelembung sabun. Dan ada beberapa orang yang sedang bermain skateboard.
ikon taman KB

seorang anak yang sedang bermain gelembung di taman KB

aksi dari temen-temen skateboard

Setelah kami berleha-leha disana, kami kemudian memutuskan untuk pulang seitar jam 11.00 wib siang. Dan akhirnya saya sampai di tempat kos jam 11.30 wib siang…..wwwwuuuuuuhhhh….sangat panas dan sangat menguras lemak……

Sekian cerita sangat singkat saya, semoga temen-temen pembaca bisa menikmati dan tertarik untuk datang ke Car Free Day.

DAN TUNGGU EDISI “MNATH” BERIKUTNYA.

Rabu, 23 Maret 2011

EKSKURSI TO JAKARTA

pada tgl 18-21 Mart 2011 kemaren, saya dan teman-teman kamus melakukan EKSKURSI TO JAKARTA.
kami mengunjungi 3 Arsitek ternama di Indonesia. moga-moga dengan kunjungan Ekskursi ini kami bisa menitih karir kami sama atau bahkan lebih baik dari beliau-beliau ini......

selamat menikmati hasil foto-foto saya.......
ini baru foto-foto narsis dari temen-temen.....untuk foto selanjutnya..tunggu di entri berikutnya......
thx....


ketika bis datang, hal pertama yang dilakukan adalah memilih tempat duduk dan memasukkan barang-barang ke bagasi

setelah itu, kami di "LEPAS" oleh bapak Dekan Fakultas Arsitektur dan Desain


kunjungan pertama kami di TB Simatupang, yaitu sebuah kompleks rumah yang dirancang oleh para arsitek terkenal. dan disana ternyata jalannya sangat berlumpur


sesampainya di sana, kami di beri pengarahan atau di beri penjelasan oleh seorang arsitek, beliau merupakan asisten dari bpk Andra Martin


dan ini ada seorang teman yang mengagumi karya dari Bpk Andra Martin


 ini gak tau lagi ngapain.......hehehehehhe......

 
 sedang berdiskusi......"boleh ni rumah"

 finaly ketemu dengan bpk Andra Martin, dan lebih banyak ngobrol dengan beliau

 setelah dari Andra Martin, hari selanjutnya kami melakukan kunjungan ke salah satu hasil karya Budi Pradono

 ini juga salah satu hasil karya dari Budi Pradono

saat foto bersama dengan Budi Pradono dan Owner dari rumah tersebut

 dan dengan org-org yang haus arsitek, kami melarikan diri ke Galeri Salihara

 salah satu bestshoot di Teater Salihara

hari berikutnya, kami berkunjung ke "Tempat Kerja" dari bpk Yori Antar Awal

di sana kami disuguhi berbagai macam ilmu dan berbagai macam hidangan "kudapan"...hmmm yammmiiii....

setelah itu kami pulang menuju ke kota SEMARANG

Senin, 07 Maret 2011

WAHANA AGROWISATA SONDOKORO, Karanganyar, SOLO


Lanjut lagi ni ke cerita selanjutnya....
Silahkan menikmati foto-foto dan ceritanya.....


CUACA yang cerah, menggiring perjalanan menuju sebuah tempat rekreasi yang terletak di Tasikmadu, Karanganyar. Dari Kota Surakarta jaraknya sekitar ±10 kilometer.


Sesampainya di sana, temen-temen bakal puas dengan hiburan dan wahana yang tersaji di Sondokoro. Teduh dan nyaman karena di Agrowisata Sondokoro banyak pohon-pohon besar yang usianya ratusan tahun dan juga terdapat berbagai macam bunga yang cantik-cantik. Jarang sekali lho, bisa menemukan hijau-hijauan di tengah kemajuan zaman sekarang ini. 



Menurut pengelola, wahana Agrowisata Sondokoro diresmikan pada tanggal 18 Desember 2005. Dan berdiri di atas tanah seluas 28 hektar.

 

Dengan membayar tiket ±Rp 3.000 di hari biasa dan ±Rp 4.000, saat vacation tourism, temen-temen bisa bertamasya ria dengan keluarga, saudara, dan teman-teman. Bisa memilih sendiri wahana apa yang disukai. Ada taman air, jembatan gantung (sekali jalan dibatasi sepuluh orang), air mancur, taman lalu lintas, terapi ikan, monumen giling, kolam, renang, flying fox, jalan refleksi, dan masih banyak lagi.

 

Mulai dari ±Rp 3.000 sampai dengan ±Rp 6.000. Jika tidak tertarik untuk bermain-main, temen-temen tetap bisa menikmati suasana tempo dulu bersama keluarga. Taman plaza yang lengkap dengan gazebo sangat menarik untuk tempat Nggak heran kalau rata-rata pengunjung Agrowisata Sondokoro di tahun 2009 dalam tourism vacation mencapai 3.650 dan tiket yang terjual sebanyak 8.108 lembar.
Salahsatu yang menarik perhatian yaitu Kereta Apinya, dengan naek Kereta tersebut temen-temen bisa jalan-jalan mengelilingi Sondokoro.



Cukup menghibur dan mendidik tentunya....waaahhhhh sungguh menyenangkan......
Tunggu blog selanjutnya........

Selasa, 01 Maret 2011

CITY WALK SOLO

he3...
sambil iseng-iseng BT gak jelas mending ngeBLOG aja.......
ni beberapa hasil jeprat-jepret foto di daerah SOLO...
foto ini diambil kurang lebih tgl 22 desember2010, saat Natal....
tepatnya di jl.SLAMET RIYADI, tepatnya di citywalk-nya....
silahkan dilihat dan dinikmati....

deskripsi singkat tentang city walk SOLO
City Walk merupakan salah satu bentuk ruang publik bebas. Di kota Solo, City Walk ditempatkan di hampir sepanjang sisi selatan jalan utama kota Solo. Konsep city walk Solo memanjang sejauh kisaran 6-7 KM dengan lebar trek lebih dari 3 meter. City Walk Solo dibangun menggantikan / mengambil alih trek jalur lambat khusus sepeda. Dengan adanya sebuah pedestrian yang lebih populer disebut dengan City Walk ini jalur lambat khusus sepeda dan becak hanya menyisakan satu sisi saja (dari sebelumnya yang ada dua sisi jalur lambat). 




Konon, sejarah pembangunan city walk di Solo ini dilangsungkan sekaligus dalam rangka menunjukkan kepedulian pemkot Solo terhadap isu global warming. Oleh karenanya, pemkot Surakarta membuat sebuah area pedestrian dan jalur hijau yang populer dengan nama City Walk. Sejak tanggal 8 maret 2008 yang merupakan soft launching atau soft opening city walk, hingga sekarang yang berarti telah 2 tahun eksis, fungsi city walk masih terbilang sesuai dengan peruntukan semula meskipun kejahilan oknum-oknum warga Solo meninggalkan jejak seperti vandalisme, kerusakan tempat duduk, atau tempat sampah yang hilang, dll.



Sebagai area pedestrian dan dibebaskan dari lalu lintas kendaraan baik yang bermesin maupun yang tidak bermesin, city walk memang dimaksudkan untuk menjadi tempat rekreasi murah warga Solo khususnya dan tentunya tempat bersantai. 



Jika anda mengunjungi Solo, jangan lewatkan untuk berjalan-jalan di sepanjang City Walk saat pagi atau sore hari. Jangan takut akan panasnya terik matahari karena di sisi city walk telah dipayungi pepohonan yang cukup rindang, diantara pohon-pohon yang rindang ada juga berbagai macam bunga yang mempercantik City Walk SOLO. Jika anda merasa capek atau haus, maka anda bisa membeli aneka minuman yang dijual di sepanjang city walk sambil duduk di taman sisi jalur city walk. 



jika anda mulai start dari GLADAK / PGS maka anda akan pelan-pelan menikmati keindahan kota SOLO, dari toko-toko Batik yang berjejer di sepanjang jalan, hingga berbagai makanan yang dijual di sepanjang jalan. Nanti di tengah-tengah perjalanan, temen-temen akan melihat dan menemui 2 topeng raksasa yang sangat bagus.



City Walk Solo berakhir di ujung jl.Slamet Riyadi. tepat di depan stasiun Purwosari. dan apabila temen-temen mau kembali lagi ke Gladak, temen-temen gak usah khawatir capek karena ada alat transportasi masal yaitu Bis Trans Batik Solo. cukup dengan membayar Rp.3000,- temen-temen bisa langsung sampai ketujuan dengan selamat.eithz...selain temen-temen bisa naek bis, temen-temen juga bisa naek becak...emmmm kalau biaya he3..kurang lebih Rp15.000,-



sekian cerita-cerita saya tentang CITY WALK - SOLO...
tunggu cerita selanjutnya tentang BIS TRANS BATIK SOLO....
CAYOOOOOO......